Pemkab Barsel Resmi Buka Pasar Ramadhan, 37 UMKM Turut Berpartisipasi
MMCBarsel - BUNTOK -Pasar Ramadhan resmi dibuka oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Rahmat Nuryadi, mewakili Bupati Barsel, H. Eddy Raya Samsuri, di depan Halaman Pasar Plaza Beringin Buntok, Sabtu (1/3/2025). Sore
Sebanyak 37 Usaha Kecil Mikro, Kecil, Menengah turut berpartisipasi.
Saat Sambutan, H.Eddy Raya Samsuri, yang dibacakan Rahmat Nuryadin, menyampaikan kegiatan ini dilaksanakan oleh Dinas Koperasi UKM, Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag), Bank BRI cabang Buntok, Bank BPD kalteng cabang buntok, untuk memeriahkan pasar Ramadhan.
"Semoga pasar ramadhan ini memberikan manfaat, baik bagi pedagang maupun masyarakat yang ingin mencari menu berbuka puasa," Ujar Rahmat
Selain itu, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barsel juga memfasilitasi pedagang Usaha Kecil Menengah (UKM), agar mendapatkan tempat yang layak, nyaman, serta mudah dijangkau masyarakat.
"Pasar Ramadhan harus selalu dijaga kebersihannya dan terbebas dari sampah-sampah, agar siapun yang datang merasa nyaman dan tidak terganggu, " Kata Rahmat
Sementara, Kepala Diskoperindag, Swita Minarsih, yang di wakili sekretaris Diskoperindag, Nyimas Artini, menyebutkan tujuan Pasar ramadhan ini untuk memeriahkan bulan suci ramadhan 1146 Hijriah / 2025 Masehi.
"Memberikan kemudahan untuk pelaku UKM dalam bertransaksi dan pelestarian objek wisata kuliner Barsel," Ucap Nyimas
Selain itu juga, Nantinya ada Pasar Penyeimbang yang akan dilaksanakan minggu kedua bulan ramadhan, bertujuan untuk membantu masyarakat dalam rangka menghadapi hari besar keagamaan dan juga mengendalikan inflasi daerah.
Pasar Penyeimbang merupakan salah satu rencana kegiatan Tim pengendali Inflasi daerah yang bekerja sama dengan Diskoperindag dan Bulog Cabang Buntok. Tutup Nyimas
Hadir, Asisten Sekda Barsel, Anggota DPRD, Kepala Perangkat Daerah (PD) terkait se-Kab Barsel, tokoh agama, serta tokoh masyarakat.
(DiskominfoSP-Barsel//Z4L)
PotoPemateri : SNH, JPN